PENGARUH KEHARMONISAN KELUARGADAN PERTEMANAN TERHADAP KENAKALANREMAJA

Masa remaja merupakan masa transisi, dimana usianya berkisar antara 13-16 tahun atau yang biasa disebut dengan usia belasan yang tidak menyenangkan, dimana terjadi juga perubahan pada dirinya baik secara fisik, psikis, maupun secara sosial.
Seringkali kita menemui teman entah disekolah maupun di lingkungan sekitar berperilaku buruk. Keharmonisan keluarga dan pertemanan adalah salah satu faktor utama pemicu pelaku kenakalan remaja. Keluarga yang harmonis adalah tempat tinggal yang bahagia dan positif karena anggota keluarga telah belajar banyak cara untuk memperlakukan satu sama lain dengan baik. Anggota keluarga dapat saling mendukung, memberikan kasih sayang dan kesetiaan, berkomunikasi secara terbuka antar anggota keluarga, saling menghormati dan menikmati kebersamaan.
Keluarga yang harmonis membawa kehidupan yang lebih bahagia ke dalam kehidupan seseorang. Keharmonisan keluarga dapat ditandai dengan adanya hubungan dan komunikasi yang baik antar anggota keluarga. Keharmonisan keluarga tidak boleh diremehkan. Mengapa Peran keluarga dalam pengasuhan dan pendidikan anak sangatlah penting? Karena dari pendidikan orang tua yang tepat dapat menumbuhkan karakter anak yang baik, karakter anak sangat berpengaruh terhadap kesuksesan anak pada masa depan.
Oleh karena itu, penting bagi orang tua untuk menjaga keharmonisan keluarga agar para anak-anak memiliki kemungkinan kecil untuk melakukan kenakalan remaja. Kenakalan remaja adalah suatu perilaku penyimpangan yang dilakukan oleh anak usia remaja sebagai bentuk pengabaian sosial, seperti kurangnya perhatian. Akibatnya, para remaja melampiaskannya dengan berperilaku menyimpang. Sayangnya, perilaku mereka sering menjadi tindakan kriminal yang tidak dapat diterima masyarakat.
Kenakalan-kenakalan yang dilakukan oleh remaja sangat beragam mulai dari perbuatan yang amoral dan anti sosial tidak dapat dikategorikan sebagai pelanggran hukum. Bentuk kenakalan remaja tersebut seperti: kabur dari rumah, merokok dan kebut-kebutan di jalan, sampai pada perbuatan yang sudah menjurus pada perbuatan kriminal atau perbuatan yang melanggar hukum seperti; pembunuhan, perampokan, pemerkosaan, seks bebas, pemakaian obat-obatan terlarang, dan tindakan kekerasan lainnya (bullying) yang sering diberitakan media-media masa.
Perilaku yang menyimpang atau kenakalan remaja akan berdampak mengkhawatirkan kedepannya apabila seseorang terus menggunakan sebagai bentuk pertahanan bagi dirinya karena akan mengembangkan pola tingkah laku yang menyimpang dari norma-norma umum yang berada, dalam hal ini seseorang akan berbuat semaunya sendiri dan mencari keuntungan serta kepentingan diri sendiri, bahkan dapat mengganggu dan merugikan bagi pihak-pihak lainnya. Perilaku kenakalan atau penyimpangan pada remaja tentu terjadi karena adanya faktor-faktor yang mempengaruhi, diantaranya karena pola asuh yang dilakukan orang tua yang dapat berpengaruh pada perkembangan emosi remaja, faktor lain yaitu karena pengaruh dukungan teman sebaya yang memberikan informasi atau hal-hal yang sesuai dengan remaja tersebut.
Ketidak harmonisan keluarga dan tidak sesuainya pola asuh yang diterapkan oleh orang tua berakibat anak yang menjadi korban. Anak cenderung mengalami konflik-konflik internal, pemikiran kritis, perasaan mudah tersinggung, cita-cita dan kemauan yang tinggi sukar dikerjakan sehingga menjadi frustasi, bahkan bisa mengalami pergaulan yang tidak sehat. Dari hasil wawancara yang kami lakukan bahwa yang paling mempengaruhi kenakalan remaja adalah lingkungan, baik itu lingkungan sekolah, lingkungan rumah dan dengan siapa dia bergaul itu sangat mempengaruhi baik atau buruknya seseorang.
Termasuk lingkungan keluarga, apakah keluarganya harmonis? Apakah dia mendapatkan perhatian yang cukup dan tidak? Jika mereka tidak mendapatkan itu semua, maka mereka akan mencari cara untuk mendapatkan perhatian dengan cara melakukan kenakalan remaja.
Setelah lingkungan keluarga, lingkungan pertemanan juga sangat mempengaruhi. Jika seseorang itu berteman dengan orang yang suka mabuk-mabukan dan merokok maka seseorang yang asalnya tidak melakukan itu semua pasti akan menjadi penasaran untuk mencobanya, dan berakhir menjadi ikut-ikutan seperti itu karena lingkungan pertemanannya begitu. Selain itu media sosial juga dapat mempengaruhi kenakalan remaja setelah lingkungan, dalam media sosial kita bisa menemukan banyak teman baru, informasi yang bermanfaat, dan hiburan yang menyenangkan.
Namun, meskipun banyak hal positif yang bisa kita temukan di media sosial, tentu saja ada hal negatifnya, seperti perundungan (bullying) atau ajakan melakukan hal hal yang berbahaya. Keharmonisan keluarga memiliki pengaruh yang kuat terhadap perilaku kenakalan remaja.
Keluarga yang harmonis dan saling mendukung memberikan lingkungan yang stabil dan aman bagi remaja untuk tumbuh dan berkembang.
Penting untuk menggaris bawahi bahwa keharmonisan keluarga bukanlah satu-satunya faktor yang mempengaruhi kenakalan remaja. Namun, dengan menciptakan lingkungan keluarga yang harmonis, kita dapat memberikan landasan yang kuat bagi remaja untuk tumbuh dan berkembang secara positif.
Kurangnya keharmonisan dalam keluarga dapat memicu timbulnya berbagai masalah dan dampak negatif pada remaja.

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia 

Guru Mata Pelajaran : Siti Hodijah, S.Pd.

Penulis : Tiara, Anaya, Alviena, Nazwa, Shazia

Kelas : 8 Abdurahman

Editor : Triyana Malfiazi Gunadi, S.Kom

PENTINGNYA OLAHRAGA

Olahraga bukan hanya sekadar aktivitas fisik yang dilakukan untuk tujuan rekreasi atau kompetisi, tetapi juga memiliki dampak besar bagi kualitas hidup seseorang. Dalam kehidupan sehari-hari, olahraga memainkan peran penting dalam menjaga kesehatan fisik dan mental. Mengingat tantangan hidup yang semakin kompleks, penting bagi setiap individu untuk menjadikan olahraga sebagai bagian dari rutinitas harian mereka. Dijaman sekarang semua hal dapat dilakukan dengan teknologi, sehingga manusia menjadi minum bergerak. Karena minim nya untuk bergerak manusia menjadi jarang untuk berolahraga juga, padahalkan manusia sangat membutuhkan olahraga. Apasih pentingnya olahraga untuk kehidupan sehari-hari?? . Dalam artikel ini kita akan membahas penting nya olahraga untuk kehidupan sehari-hari. Menurut data yang yang didapat dari situs sarolangunkab.com, Olahraga yang teratur membantu menjaga berat badan yang sehat/ideal, meningkatkan kekuatan otot, serta meningkatkan kesehatan jantung dan sistem kardiovaskular. Aktivitas fisik juga dapat meningkatkan fleksibilitas, keseimbangan, dan koordinasi tubuh, yang semuanya penting untuk menjaga mobilitas dan mengurangi risiko cedera. Data yang lain yang saya dapatkan melalui wawancara guru olahraga tentang manfaat olahrag untuk kehidupan sehari-hari tanggapan nya pun sama, olahraga sangat berguna untuk kehidupan sehari-hari karena dapat menjaga data tahan tubuh sehingga menjadi tidak mudah sakit dan badan tetap sehat. manfaat olahraga yang lainnya untuk kehidupan sehari-hari sebagai berikut:
> Mengontrol Berat badan

Olahraga teratur bisa membantu kamu mengontrol berat badan. Berat badan akan meningkat ketika kalori yang dikonsumsi lebih banyak ketimbang yang dibakar. Nah, penting untuk menyeimbangkan kalori dengan cara melakukan olahraga teratur, seperti lari, berenang, yoga, atau sekadar membersihkan rumah.
• Manfaat Olahraga Bikin Tidak Mudah Sakit
Rutin olahraga dapat menjaga imun tubuh sehingga tidak mudah sakit. Orang yang rutin olahraga lebih jarang terkena flu. Pasalnya, olahraga menyebabkan perubahan antibodi dan sel darah putih. Sel darah putih adalah sel sistem kekebalan tubuh yang melawan penyakit. Apakah ada pengaruh buruk jika melakukan olahraga? Menurut data studi pustaka dan wawancara yang saya dapatkan, tidak ada pengaruh buruk jika melakukan olah raga dengan baik dan teratur, tetapi jika kita melakukan olahraga dengan asal-asalan, tidak teratur, dan olahraga berlebihan akan ada dampak buruk yang didapat, apa dampaknya?

      ·    Lebih sering sakit

Tubuh akan lebih sering sakit karena tubuh terus menerus ada dalam tekanan olahraga berlebihan

      ·    Merasa lesu dan mudah marah kita akan merasa lesu dan mudah marah karena sebagai indikasi adanya depresi

      ·    Makan akan terlalu banyak

Porsi makan kita akan lebih banyak karena tubuh memerlukan lebih banyak kalori untuk sumber energi

     Sebaiknya olahraga yang bagus itu berapa minggu sekali sih? Menurut guru olahraga yang saya wawancara, idealnya olahraga dilakukan 3-4 kali dalam seminggu. Olahraga apa saja yang sangat berpengaruh untuk kehidupan sehari-hari? 

      ·      Olahraga lari/joging

Olahraga joging dapat membantunya menaikan imunitas tubuh kita dan dapat menaikan mood kita

      ·     Jalan-jalan santai

Dengan jalan jalan mood kita akan semakin bertambah baik dan sendi-sendi kita semakin kuat

      ·      Yoga

Yoga dapat merileksasi tubuh kita dan membuat tubuh jadi lentur

      ·      Stretching

Untuk menjaga kelenturan dan kekuatan otot tubuh, rutin melakukan stretching. Gerakan ini bisa membuat otot tetap fleksibel, kuat, dan sehat. Selain itu, manfaat stretching juga baik untuk menjaga kesehatan dan kekuatan sendi sendi tubuh.

      ·      Bersepeda

Bersepeda membantu membakar kalori serta meningkatkan metabolisme. Bersepeda termasuk kedalam jenis olahraga kardio yang berfungsi menjaga kesehatan jantung, paru-paru, serta sirkulasi darah. 

Itulah rekomendasi olahraga menurut beberapa situs yang saya dapat kan di google

     Karena Olahraga raga merupakan aktivitas fisik yang sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Selain dapat meningkatkan kebugaran, olahraga raga juga membantu memperkuat otot, meningkatkan daya tahan, dan mengurangi risiko berbagai penyakit. Olahraga seperti lari, sepak bola, basket, atau bulu tangkis, dapat dilakukan secara individu atau dalam kelompok. Selain bermanfaat untuk kesehatan fisik, olahraga raga juga memiliki dampak positif bagi mental, seperti mengurangi stres, meningkatkan konsentrasi, dan membangun rasa percaya diri. Oleh karena itu, penting untuk menjadikan olahraga raga sebagai bagian dari rutinitas sehari-hari. Dengan berolahraga secara teratur, kita dapat menikmati hidup yang lebih sehat dan produktif.

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia 

Guru Mata Pelajaran : Siti Hodijah, S.Pd.

Penulis : Tiara, Anaya, Alviena, Nazwa, Shazia

Kelas : 8 Abdurahman

Editor : Triyana Malfiazi Gunadi, S.Kom 

PENTINGNYA HIDUP SEHAT DI ERA DIGITAL

Era digital membawa banyak perubahan dalam kehidupan, termasuk dalam hal kesehatan. Gaya hidup di era digital cenderung menghabiskan waktu berjam jam di depan layar, mengurangi aktivitas fisik dan pola makan yang tidak teratur . Gaya hidup modern yang serba cepat dan mudah malah menjadi pemicu munculnya pola hidup yang tidak sehat dan membuat manusia terlena untuk menerapkan hidup sehat. Hal tersebut mengakibatkan tinggi nya resiko gangguan kesehatan.
Dilansir dari Maybankfinance.co.id ada beberap problematic yang dihadapi manusia di tengah kehidupan modern saat ini. Berbagai tantangan tersebut diantaranya:
 • Kecanduan Gadget: Penggunaan gadget yang berlebihan bisa menimbulkan kecanduan, sehingga mengganggu kualitas tidur, konsentrasi, dan hubungan sosial.
 • Kurangnya aktivitas fisik: Hidup dalam era digital sering membuat orang kurang bergerak, meningkatkan risiko obesitas, penyakit jantung, dan diabetes.
• Kebiasaan makan yang tidak sehat: Kemudahan mendapatkan makanan olahan dan fast food bisa menyebabkan pola makan yang buruk dan kekurangan nutrisi penting.
• Peningkatan stres dan masalah kesehatan mental: Banyaknya informasi dan tekanan dalam era digital dapat meningkatkan stres dan kecemasan, yang berujung pada depresi dan gangguan mental lainnya.
• Gangguan tidur: Kebiasaan menggunakan gadget sebelum tidur dan paparan cahaya biru dari layar dapat mengganggu pola tidur dan kualitas istirahat Banyak orang yang menganggap kesehatan itu penting namun mereka tidak bisa menjaga kesehatan dirinya sendiri. Sarapan menjadi salah satu faktor yang sering di anggap tidak penting oleh masyarakat. Melewatkan sarapan dapat menyebabkan perut lapar, stress, gelisah, tidak dapat konsentrasi saat belajar, dan kelelahan saat menjalankan aktivitas. Nyatanya sarapan itu penting karena memberikan nutrisi dan energi yang dibutuhkan tubuh untuk beraktivitas seharian. Sama hal nya dengan begadang, begadang juga dapat mengakibatkan rusaknya struktur kolagen dalam kulit, gangguan mental, penurunan daya ingat dan lain lain. Meskipun begitu, tetap saja masih terdapat banyak orang yang sering melakukan aktivitas begadang walaupun mereka mengetahui dampak yang akan terjadi. Oleh sebab itu kita harus mengutamakan kesehatan fisik dan mental.
 Solusi Menjaga Dan Meningkatkan Imunitas Tubuh
Perlu diketahui bahwa ada berbagai cara untuk menjaga dan meningkatkan imun tubuh. Berikut ini beberapa cara yang dapat di lakukan untuk menjaga dan meningkatkan imun tubuh dan penjelasannya.
- Menerapkan Pola Makan yang Sehat Dan Bergizi
Mengonsumsi makanan yang kaya gizi dan seimbang sangat penting untuk menjaga sistem imun dan kesehatan tubuh. Makanan seperti buah-buahan, sayuran, ikan, susu, telur, daging, kacang-kacangan, dan yogurt dapat membantu memperkuat daya tahan tubuh. Selain memilih makanan yang bergizi, penting juga untuk menjaga pola makan yang teratur setiap hari, mulai dari sarapan, makan siang, hingga makan malam. Menghindari membiarkan perut kosong terlalu lama bisa mencegah risiko gangguan lambung. Oleh karena itu, disiplin dalam jadwal makan dan pemilihan makanan sehat sangat berperan dalam menjaga kesehatan secara keseluruhan.
- Penuhi Kebutuhan Istirahat yang Cukup
Tidur cukup selama 7-9 jam setiap malam adalah kunci penting untuk menjaga kekebalan tubuh. Tubuh kita menghasilkan protein bernama sitokin yang membantu melawan peradangan dan infeksi, serta meningkatkan sistem imun. Kurang tidur dapat menghambat produksi sitokin, sehingga tubuh lebih rentan terhadap penyakit. Tidur yang berkualitas akan memastikan tubuh memproduksi sitokin dengan optimal. Oleh karena itu, menjaga rutinitas tidur yang baik sangat penting untuk mendukung kesehatan dan daya tahan tubuh.
- Berolahraga secara Rutin
Meningkatkan sistem imun tubuh dan melawan infeksi, sangat penting untuk berolahraga secara rutin setidaknya 30 menit per hari, minimal 3-5 kali dalam seminggu. Kamu tidak perlu langsung memulai dengan olahraga berat. Cukup lakukan olahraga ringan, seperti bersepeda, berjalan kaki, jogging, yoga, atau senam aerobik. Melakukan olahraga secara teratur akan memperlancar sistem peredaran darah, sehingga nutrisi dapat tersalurkan dengan baik ke seluruh tubuh. Seiring berjalannya waktu, kamu bisa meningkatkan frekuensi olahraga menjadi 6-7 kali seminggu atau mencoba berbagai jenis olahraga lainnya. Kebiasaan ini tidak hanya memperkuat imun tubuh tetapi juga meningkatkan kesehatan secara keseluruhan. keseimbangan antara pemanfaatan teknologi dan perhatian terhadap kesehatan fisik serta mental sangat penting. Meskipun teknologi memudahkan banyak aspek kehidupan, penggunaan berlebihan bisa berdampak negatif pada kesehatan. Untuk itu penting bagi kita untuk tetap menjaga kesehatan kita dan bijak menggunakan media sosial. Dengan menerapkan kebiasaan sehat , kita dapat menjalani hidup lebih Seimbang di era digital.

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia 

Guru Mata Pelajaran : Siti Hodijah, S.Pd.

Penulis : Tiara, Anaya, Alviena, Nazwa, Shazia

Kelas : 8 Abdurahman

Editor : Triyana Malfiazi Gunadi, S.Kom

DAMPAK KURIKULUM MERDEKA TERHADAP PERILAKU DAN PEMAHAMAN PELAJAR JAMAN SEKARANG

Kurikulum Merdeka diperkenalkan oleh pemerintah Indonesia sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Tujuannya adalah memberikan fleksibilitas lebih dalam proses pembelajaran agar dapat menyesuaikan dengan kebutuhan dan potensi siswa. Salah satu perubahan utama dalam Kurikulum Merdeka adalah penghapusan Ujian Nasional (UN) dan penggantian dengan sistem asesmen yang lebih beragam dan berfokus pada perkembangan keterampilan dan pengetahuan siswa. Walaupun kurikulum ini diharapkan dapat meningkatkan minat belajar siswa, terdapat berbagai pandangan mengenai dampaknya, baik yang mendukung maupun yang menentangnya, terutama terkait dengan penghapusan UN.

        Kurikulum Merdeka memberikan dampak positif yang cukup besar, terutama dalam hal meningkatkan minat belajar siswa. Dengan pendekatan yang lebih fleksibel, siswa dapat belajar sesuai dengan minat dan kemampuan mereka. Metode pembelajaran berbasis proyek memungkinkan siswa untuk terlibat dalam pembelajaran yang lebih aktif dan relevan dengan kehidupan nyata. Hal ini meningkatkan motivasi siswa karena mereka tidak hanya mempelajari teori, tetapi juga mempraktikkannya dalam situasi nyata yang dapat memacu kreativitas dan kemampuan berpikir kritis mereka. Selain itu, dengan penghapusan Ujian Nasional, siswa tidak lagi dibebani dengan tekanan untuk mengejar nilai ujian, yang selama ini sering mengurangi keinginan mereka untuk belajar. Pengurangan tekanan ini memberikan ruang bagi siswa untuk lebih fokus pada penguasaan keterampilan yang bermanfaat, seperti kemampuan bekerja dalam tim, komunikasi, dan pemecahan masalah.

         Namun, Kurikulum Merdeka juga membawa tantangan yang tidak bisa diabaikan. Salah satunya adalah ketidaksiapan sekolah dan guru dalam mengimplementasikan perubahan tersebut, terutama di daerah-daerah dengan keterbatasan sumber daya. Guru perlu melakukan penyesuaian dalam metode pengajaran dan pembelajaran berbasis proyek, yang bisa menambah beban kerja mereka jika tidak dilengkapi dengan pelatihan yang memadai. Selain itu, tidak semua siswa dapat dengan mudah beradaptasi dengan pembelajaran yang lebih mandiri dan berbasis proyek. Beberapa siswa mungkin merasa kesulitan atau kewalahan dengan metode yang lebih terbuka ini. Selain itu, adanya fleksibilitas dalam kurikulum juga berisiko mengurangi fokus pada penguasaan dasar-dasar akademik yang penting, sementara perbedaan kualitas pendidikan antar daerah dapat memperburuk ketimpangan dalam hasil belajar.

 

        Pelajar zaman sekarang sangat dipengaruhi oleh teknologi dan media sosial, yang membuat mereka lebih mandiri dalam mencari informasi. Mereka cenderung belajar secara aktif dan mencari pembelajaran yang relevan dengan kehidupan sehari-hari. Siswa masa kini juga lebih mengutamakan pembelajaran yang kreatif dan berbasis pada keterampilan praktis yang bisa langsung diterapkan. Namun, tantangannya adalah mereka sering kesulitan dalam memfilter informasi dan fokus dalam belajar, karena kecenderungan untuk multitasking. Kurikulum Merdeka memberikan ruang bagi siswa untuk belajar lebih fleksibel dengan pendekatan berbasis proyek, yang sesuai dengan karakteristik pelajar zaman sekarang. Meskipun demikian, kurikulum ini menghadapi tantangan dalam memastikan siswa tetap fokus dan mengelola informasi dengan baik. Dengan cara ini, diharapkan siswa dapat mengembangkan keterampilan kritis, kolaborasi, dan kreativitas yang penting di era digital ini.

 

       Penghapusan Ujian Nasional (UN) sendiri menimbulkan pro dan kontra di kalangan masyarakat. Pendukung penghapusan UN berpendapat bahwa ujian ini memberikan tekanan berlebih pada siswa dan membuat pendidikan menjadi lebih terfokus pada pencapaian nilai ujian daripada pemahaman yang mendalam tentang materi. Mereka percaya bahwa evaluasi pendidikan yang lebih holistik akan lebih tepat untuk menilai perkembangan siswa secara menyeluruh, termasuk karakter, keterampilan sosial, dan kreativitas. Selain itu, Ujian Nasional dianggap tidak mencerminkan kemampuan siswa secara objektif, karena tidak mempertimbangkan perbedaan sosial dan budaya yang ada di berbagai daerah.

 

        Disisi lain, ada pihak yang berargumen bahwa Ujian Nasional tetap diperlukan sebagai alat ukur yang objektif untuk menilai kualitas pendidikan di seluruh Indonesia. Tanpa ujian standar ini, dikhawatirkan akan terjadi ketimpangan dalam penilaian hasil belajar siswa, terutama antara daerah yang memiliki akses ke sumber daya pendidikan yang lebih baik dan daerah yang kurang berkembang. Ujian Nasional dianggap dapat memberikan gambaran yang lebih jelas tentang pencapaian pendidikan secara nasional, yang pada akhirnya dapat membantu dalam perbaikan sistem pendidikan.

         Kurikulum Merdeka memberikan fleksibilitas dalam pembelajaran. Namun, tantangan seperti kesiapan guru, perbedaan sumber daya antar daerah, dan fokus pada penguasaan keterampilan dasar tetap perlu diperhatikan. Penghapusan Ujian Nasional memberikan ruang untuk evaluasi yang lebih holistik, namun juga menimbulkan kekhawatiran terkait standar pendidikan yang konsisten di seluruh Indonesia. Implementasi yang tepat dan dukungan yang memadai sangat penting agar tujuan kurikulum ini dapat tercapai.

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia 

Guru Mata Pelajaran : Siti Hodijah, S.Pd.

Penulis : Tiara, Anaya, Alviena, Nazwa, Shazia

Kelas : 8 Abdurahman

Editor : Triyana Malfiazi Gunadi, S.Kom

Scroll to Top