HUT PRAMUKA KE 63

SMP PGII 2 BANDUNG MENYELENGGARAKAN HUT PRAMUKA KE 63 TAHUN 2024

tema-dan-logo-hari-pramuka-ke-63-tahun-2024_169

Pramuka SMP PGII 2 Bandung No Gudep 09.029 - 09.030 Kota Bandung yang bertempat di Jl. Pahlawan Belakang No 17. Menyambut datangnya Hari Pramuka yang jatuh pada tanggal 14 Agustus 2024. Sebagai acuan, berikut akan dipaparkan tema, logo, hingga rangkaian peringatan Hari Pramuka ke-63 yang bertepatan dengan 14 Agustus 2024. Dikutip dari buku 'Sejarah Pramuka Indonesia dan Cikal Bakal Jambore Nasional: Seri Ensiklopedi Sejarah Pramuka' karya R Toto Sugiarto dkk., Hari Pramuka yang jatuh pada tanggal 14 Agustus setiap tahunnya berasal dari hadirnya pramuka di Indonesia. Dijelaskan bahwa pramuka pertama kali diperkenalkan secara resmi kepada masyarakat di tanah air pada 14 Agustus 1961 silam.

Pada momentum tersebut, Presiden Soekarno yang saat itu masih menjabat juga melantik beberapa orang dalam jabatan kepramukaan. Hal inilah yang menjadi asal usul hadirnya Hari Pramuka yang masih diperingati hingga saat ini. Untuk Itu SMP PGII 2 Bandung menyelenggarakan kegitan Upacara HUT Pramuka ke 63 yang di ikuti oleh kelas 7, 8, 9 dan Bapa dan Ibu Guru. 

WhatsApp Image 2024-08-14 at 13.28.05

Tema yang di ambil yaitu Mengacu pada Surat Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor: 104 Tahun 2024 tentang Tema dan Logo 63 Tahun Gerakan Pramuka, dapat diketahui tema yang digunakan pada peringatan Hari Pramuka yang ke-63. Adapun tema Hari Pramuka ke-63 tahun 2024 adalah 'Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI'. Adapun makna dari tema tersebut adalah harapan bagi gerakan pramuka dapat membangun citra positif bagi gerakan pramuka itu sendiri, sehingga setiap insan pramuka dapat memiliki jiwa Pancasila dan turut serta dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

WhatsApp Image 2024-08-14 at 13.29.03

Logo Hari Pramuka ke-63 Tahun 2024

Setelah mengetahui tema Hari Pramuka ke-63 tahun 2024, tidak ada salahnya bagi masyarakat untuk melihat secara lebih dekat logo yang digunakan pada peringatan tersebut. Masih merujuk pada surat edaran yang sama, disampaikan secara rinci mengenai unsur logo 63 tahun gerakan pramuka. Berikut uraian lengkapnya:

   1. Angka 6 dan angka 3 mewakili angka Hari Ulang Tahun gerakan pramuka yang telah hadir selama

       63 tahun lamanya. Angka 6 merupakan hasil stilasi Kelompok Tunas, sedangkan angka 3

       menopang logogram Tunas. Keduanya adalah kesatuan yang kokoh.

   2. Terdapat logotype Pramuka.

   3. Terdapat tulisan tema "Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI".

KEMAH BLOK KEPRAMUKAAN 2023

BACKGROUND GALAKSI

KEMAH BLOK KEPRAMUKAAN dengan nama PERJUSA (Perkemahan Jumat Sabtu) merupakan salah satu kegiatan yang wajib diikuti oleh siswa-siswi kelas 7 di SMP PGII 2 Bandung,kegiatan ini sebagai salah satu wadah dalam menguatkan karakter, mental, rasa percaya diri dan tanggung jawab siswa dalam menghadapi tantangan kehidupan dengan bekerjasama dan bergotong royong.
KEMAH BLOK KEPRAMUKAAN/PERJUSA 2023 sangat penting untuk dilaksanakan mengingat fungsi sekolah sebagai wadah untuk membina karakter, mengembangkan kemampuan kognitif , psikomotorjuga afektif yang dapat di asah melalui kegiatan kemah, games atau permainan yang sudah di atur dan direncanakan dalam kegiatan PERJUSA ini yang harus diikuti oleh seluruh peserta kemah. PERJUSA juga sebagai salah satu bentuk pembelajaran life skill yang berguna untuk menambah kemampuan,wawasan dan pengalaman siswa dalam sebuah kegiatan bersama di alam terbuka dan sebagai kegiatan tumbuh kembang siswa. Sehingga melalui kegiatan ini diharapkan siswa memperoleh manfaat, pelajaran dan hikmah yang berguna untuk bekal kehidupannya di masa sekarang dan yang akan datang.

NAMA KEGIATAN PERJUSA ( PERKEMAHAN JUMAT SABTU)
Tema : “TEMAN CERIA (TErampil, MANdiri, CERminan akhlak mulIA)” 

WAKTUDANTEMPATKEGIATAN
Waktu pelaksanaan kegiatan PERJUSA adalah hari Jumat - Sabtu, tanggal 06-07 Oktober 2023 bertempat di Jl. Bongkor, Desa Melatiwangi, Cilengkrang, Ujung Berung, Bandung - Jawa Barat, 40618. Lokasi tersebut dapat ditempuh dalam perjalanan 60-90 menit dengan jarak tempuh ± 10,5km menggunakan kendaraan roda empat.

Penulis : Bu Nessia
Editor : Ka Triyana

PRAMUKA SMP PGII 2 BANDUNG MENJADI JUARA UMUM TINGKAT JAWA BARAT DALAM KEGIATAN GEPRAK PEKKA “Gebyar Pramuka Penggalang Penegak Kreatif Terbuka” Ke- V Se-Jawa Barat

WhatsApp Image 2023-10-24 at 18.26.00

Gerakan pramuka adalah suatu organisasi yang bertujuan untuk mendidik anak-anak dan pemuda Indonesia untuk menjadi kader-kader pembangunan dan pemimpin di masa depan. Dalam rangka mencapai tujuan tersebut, maka perlu dipersiapkan kaderkader pramuka melalui berbagai kegiatan yang dapat mendukung terwujudnya tujuan tersebut. Diantaranya adalah kegiatan GEPRAK PEKKA “Gebyar Pramuka Penggalang Penegak Kreatif Terbuka” Se- Jawa Barat yang merupakan salah satu kegiatan bina diri dan bina prestasi khususnya yang berada di pangkalannya masingmasing.
Dalam rangka upaya meningkatkan mutu dan kualitas generasi muda melalui kegiatan ekstra kurikuler pramuka dalam mengembangkan pendidikan karakter bangsa, maka Pangkalan SMP PGII 2 Bandung dengan No gudep 09.029 - 09.030 mengirim 2 pasukan diantaran pasukan Putra 1 regu dan pasukan Putri 1 regu. Alhamdulillah 2 pasukan ini membawa 4 Piala diantaranya : 
1. Juara Umum Scouting Skill Putra 
2. Juara 1 PU/PK (Pengetahuan Umum dan Pengetahuan Kepramukaan) oleh Alea Visca Devina
3. Juara 2 Pionering Putra 
4. Juara 2 Pionering Putri 


NAMA DAN TEMA KEGIATAN
Nama kegiatan
GEPRAK PEKKA ke-V “Gebyar Pramuka Penggalang Penegak Kreatif Terbuka”Se- Jawa Barat
Tema kegiatan
“Bangkit dengan aksi, Bergerak dengan karya, Wujudkan tunas muda yang berbudaya”
Waktu Pelaksanaan
Hari : Minggu
Tanggal : 22 Oktober 2023
Waktu : 05.30 - selesai
Tempat : Kampus IKIP Siliwangi

HUT PRAMUKA KE – 62

logo-62-tema

Tahun ini, Gerakan Pramuka genap berusia 62 tahun. Sejak berdiri dan ditetapkan sebagai satu-satunya organisasi kepanduan di Indonesia, Gerakan Pramuka terus berbenah dan memberbaiki diri. Termasuk dalam revitalisasi pengabdian masyarakat.
Pada tahun 2023 ini, peringatan Hari Pramuka ke-62 mengusung tema Sumber Daya Manusia yang Profesional dan Proporsional. Teman ini mengait erat pada logo resmi peringatan Hari Pramuka ke-62.
Kwartir Nasional Gerakan Pramuka telah menerbitkan Surat Keputusan nomo 068 Tahun 2023 tentang Logo Hari Pramuka ke-62. Logo ini mempunyai unsur Angka 6 dan Angka 2 yang merupakan angka Ulang Tahun yang ke-62.
Angka 6 merupakan hasil stilasi dari Kelopak Tunas Kelapa, sementara angka 2 yang menopang Logogram Tunas menjadi satu kesatuan yang kokoh.
SMP PGII 2 Bandung berpartisipasi dengan mengikuti kegiatan Pentas Seni dan Mengikuti rangkaian Kegiatan Bazar

Sumber Artikel : 
ABDIMAS KWARNAS
Penulis : Triyana Malfiazi Gunadi, S.Kom

WhatsApp Image 2023-08-27 at 12.40.57

GALAKSI SESSION 2

WhatsApp Image 2023-11-21 at 10.33.30

[GERAKAN PRAMUKA SMP PGII 2 BANDUNG]


📣 PROUDLY PRESENT📣


GALAKSI SEASSON 2 (GALANG AKSI 2024 Terbuka Se-JAWA BARAT) Tingkat Penggalang SD (Sekolah Dasar) 🎉🎉


Satyaku kudharmakan dharmaku kubaktikan

Salam Pramuka⚜️


Hallo para Pramuka Penggalang diseluruh JAWA BARAT👋

Yang kita tunggu telah tiba🥳 Pendaftaran ajang Lomba Pramuka bergengsi (GALAKSI SEASSON 2 TAHUN 2024) telah dibuka🎊


*Catat tanggal pentingnya ya!!!*

🔸Pendaftaran: 01 Desember 2023 - 31 Desember 2023

🔸Tehnical Meeting: 16 Januari 2024

🔸Pelaksanaan: 20 Januari 2024

Segera daftarkan pasukan terbaiknya dengan memperebutkan: 

🔹Piala bergilir Gubenur Jawa Barat

🔹Piala bergilir Kwarda Jawa Barat

🔹Piala Kwarcab Kota Bandung

🔹Piala Panitia Galaksi

🔹Piala YP PGII BANDUNG

‼️KUOTA TERBATAS‼️

☎️Contact Person: 

085817323833 (Admin Sekolah)

085223627845 (Ka Triyana)

-------------------------------------------------

Ig: smppramukapgii2

Email: pramukasmppgii2@gmail.com

DOWNLOAD 

ADMIN GALAKSI VIA WHATS APP

GALAKSI 2023

GALAKSI (Galang Aksi ) 2023

AJANG SILATURAHMI KEPRAMUKAAN

SMP PGII 2 Bandung

 

SMP PGII 2 merupakan sekolah islam terpadu di Bandung, arti dari singkatan "PGII" adalah "Persatuan Guru Islam Indonesia". Di sekolah ini para siswa diajarkan untuk selalu rajin beribadah, bertakwa, juga belajar mencapai ilmu dengan baik. Juga dengan adanya kegiatan keagamaan, diharapkan para siswa bisa menjadi pribadi yang lebih baik dan sholeh/sholehah. Salah satu ekstra kulikuler andalan sekolah adalah ekskul kepramukaan 

Pada tanggal 27 Mei 2023, SMP PGII 2 Bandung mengadakan lomba Galaksi, hmm apa sih arti GALAKSI itu? Apakah berhubungan dengan astronomi? Jawabannya.. tidak. Walaupun nama lombanya "Galaksi" dan covernya juga bertemakan luar angkasa, lomba kali ini berhubungan dengan lomba-lomba kepramukaan seperti lomba Morse, semaphore, sandi, P2, simpul, KIM lihat dan KIM dengar, sejarah Gerakan Pramuka. Materi umum, sketsa panorama, dan mencocokan gambar. Acara ini diikuti 19 regu putra dan putri dari 8 Sekolah tingkat SD/MI Kota Bandung.

Pada awalnya, seluruh siswa dari beberapa SD berkumpul di depan lapangan parkir Griya Pahlawan. Setelah pengondisian dan registrasi, seluruh siswa dikumpulkan untuk berbaris sesuai warna. Secara bertahap peserta berjalan menuju kampus SMP PGII 2. Setelah terkondisikan maka acarapun dibuka.

Pembukaan ditandai dengan tarian  flash mob waving flag yang awali oleh para pengurus OSIS kemudian para peserta serta semua yang hadir dipembukaan di lapangan SMP PGII 2 mengikuti gerakan dengan semangat. Ditengah acara flash mob, bom asap berwarna dinyalakan dan disebaluaskan di lapangan SMP PGII 2 membuat suasana semakin meriah. Setelah itu, para peserta berbaris rapi kembali dan diberi waktu untuk sarapan dahulu supaya tidak lemas untuk selanjutnya dikondisikan kembali siap mengikuti perlombnaan.

Para peserta  menuju lantai yang sudah ditentukan oleh panitia yang telah menanti masing-masing seorang juri di lantai tersebut, awalnya berjalan mulus namun ada sedikit penundaan lomba karena beberapa siswa terpisah dari regu dan lantai lomba yang ditentukan. Hal ini berlangsung selama kurang lebih satu jam. Untungnya, mereka yang terpisah dapat disatukan dengan regunya lagi  dan lombapun berlanjut dengan tertib dan lancar tanpa kendala lagi.

Lomba-lomba berakhir pada sekitar pukul 12.00 wib dilanjutkan dengan sholat dzuhur berjamaah. Di masa rehat diisi dengan penampilan dari tim iniseni. Setelah penampilan dari tim iniseni, diumumkan undian berhadiah untuk peserta, panitia, dan pembina siswa.

Pemenang lomba dibagi dalam kategori cukup, baik, dan tinggi. Selanjutnya ketegori tersebut diakumulasikan hingga  diperoleh juara. Untuk regu putra juara 1 diperoleh MI. Cikapayang, juara 2 SDN 055 Jatihandap, dan juara 3 SDN Kebon Gedang. Sedangkan untuk regu putri juara 1 diperoleh SDN 055 Jatihandap, juara 2 SDN 031 Pelesiran, dan Juara 3 SDN Kebon Gedang. Pada kesempatan ini juara umum diraih oleh MI. Cikapayang karenanya piala Kwarda yang merupakan piala bergilir dibawa pulang mereka untuk kembali direbutkan tahun depan.

Di sunting oleh  : Siti Hodijah, S.Pd.

Penulis  : Gamael Gibran Atallah ( kelas 8A)

 

 

PELANTIKAN DAN PERESMIAN NO GUDEP SMP PGII 2 BANDUNG 09.029 -09.030

WhatsApp Image 2023-02-23 at 11.01.17 (9)

Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh

Salam Pramuka

Pada hari Rabu tanggal 22 Februari 2023 merupakan hari  bersejarah untuk SMP PGII 2 Bandung, khususnya dalam kegiatan kepramukaannya, karena pada hari itu Alhamdulillah Gugus depan SMP PGII 2 Bandung telah dikukuhkan secara resmi dan juga dilaksanakan pelantikan pengurus Mabigus serta Pembina Gugus depan SMP PGII 2 Bandung. Dengan bertambahnya Gugus depan, diharapkan dapat menggairahkan kegiatan kepramukaan di Kota Bandung, khususnya di SMP PGII 2 Bandung  sebagai salah satu sarana dalam mengimplementasikan  pendidikan karakter bagi kaum muda.

Pengukuhan Gugus depan SMP PGII 2 Bandung dilakukan secara resmi oleh Kak Muhammad Ridlo Eisy selaku Ketua Kwarcab Kota Bandung. Pengukuhan ini dilaksanakan melalui serangkaian kegiatan upacara dan bersama-sama menyaksikan pembukaan papan nama Gugus depan sebagai simbolis berdirinya Gugus Depan 09.029-09.030 di SMP PGII 2 Bandung, Jalan Pahlawan Belakang  Blk. No.17, Kec. Cibeunying Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat.

Kak Muhammad Ridlo Eisy berharap agar para pengurus Gugus Depan 09.029-09.030 dapat bersinergi dan berkolaborasi dengan pangkalan lainnya serta saling berinteraksi dan berkoordinasi dengan gudep lainnya, dengan kwaran Cibeunying Kaler, dan kwarcab Kota Bandung. Beliau juga menyampaikan tentang kontribusi gerakan pramuka bahwa di masa pandemi pun pramuka senantiasa hadir  dan memberikan wujud nyata sebagai komitmen pramuka terhadap permasalahan-permasalahan bangsa. Semoga Allah Subhanahu Wata’ala senantiasa memudahkan kepada kita semua untuk tetap dapat memberikan sumbangsih terbaik bagi Gerakan Pramuka, Kota Bandung, Bangsa dan Negara Indonesia. Aamiin Ya Rabbal’alamiin.

Kegiatan kepramukaan yang bersejarah di SMP PGII 2 Bandung ini juga bertepatan dengan hari kelahiran Robert Baden-Powell yaitu pada 22 Februari 1857, Paddington, London, Britania Raya sekilas yang kami kutip di https://tirto.id/sejarah-baden-powell-biografi-bapak-kepanduan-pramuka-dunia-gav1. Baden Powell adalah pahlawan nasional karena mampu menunjukkan ketrampilan, keberanian dan kecerdikannya yang ditunjukkan tentara muda di Mafeking dalam perang Boer. Mudah mudahan dengan ini kita dapat mengambil semangat juangnya yang dilakukan oleh Baden Powell.

Wassalamu’alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh

Salam Pramuka

 

Penulis : Ka Triyana Malfiazi

Editor: Ka Vera Khairunnisa

JUARA 1 LT 2 DI WILAYAH KECEMATAN 2022

Pramuka 2022

Lomba Tingkat atau yang biasa disingkat dengan LT adalah pertemuan Pramuka tingkat penggalang dalam bentuk perlombaan. Dalam sekolah formal, masih banyak mabigus, pihak sekolah (kepala sekolah) yang belum paham dan tidak mengetahui seputar LT Pramuka, Lomba Tingkat itulah kepanjangan dari LT, kegiatan ini dikhususkan untuk pramuka tingkat penggalang, didalamnya terdapat perlombaan antar regu. Lomba Tingkat ini memiliki beberapa tahapan sebagai berikut:

Tahapan Lomba Tingkat Pramuka Penggalang

1.       LT 1 = Perlombaan yang dilaksanakan di gugus depan atau tingkat gugus depan, biasanya diselenggarakan oleh sekolah SMP atau MTs, Perlombaan ini diikuti seluruh regu di gugus depan.

2.       LT 2 = Adapun LT 2 adalah kegiatan perlombaan yang diselenggarakan tingkat ranting/ Kwartir Ranting (kecamatan) diikuti regu-regu perwakilan gugus depan.

3.       LT 3 = Perlombaan tingkat Kwartir Cabang (Kabupaten) pesertanya adalah perwakilan dari Kwartir Ranting.

4.       LT 4 = Perlombaan tingkat Kwartir Daerah (Kwarda)

5.       LT 5 = Perlombaan Tingkat Nasional (Kwarnas)

Adapun Materi dalam Lomba Tingkat dibagi menjadi empat bidang kegiatan yaitu :

1.       Bidang Agama, Mental, Spiritual dan Pembentukan Watak, ini meliputi penguasan pada aspek Ibadah Siraman Rohani dan juga upacara.

2.       Bidang Ketangkasan, Olahraga dan Patriotisme, meliputi penguasaan materi: olahraga, pionering, halang rintang, aneka olah raga permainan berkelompok dan lainnya.

3.       Bidang Kesehatan, Keterampilan, seperti; penguasaan materi teknik ketrampilan (komputer, fotografi, memasak) seminar, kebersihan lingkungan, Pengetahuan Kepramukaan, Penjelajahan, sandi, morse, semaphore, dan lainnya.

4.       Bidang Seni dan Budaya, seperti; meliputi penguasaan : hasta karya dan kerajinan tangan, Pentas Seni, Api Unggun, Peragaan busana dan Gebyar Budaya.

Kegiatan Lomba Tingkat II (LT II) Kwartir Ranting Cibeunying Kaler Tahun 2022 diselenggarakan dengan skenario kegiatan Penggalang yang berlomba mencari prestasi untuk mengembangkan sebuah“Desa Teladan”, dengan narasi sebagai berikut :

“Lomba Tingkat II Kwartir Ranting Cibeunying Kaler Tahun 2022 atau LT-II 2022 diselenggarakan dalam bentuk perkemahan yang disimulasikan sebagai desa teladan dengan penduduk yang beraneka ragam suku, ras, agama dan budayanya namun mampu hidup rukun bersatu, aman, nyaman dan sejahtera serta menjunjung tinggi kode kehormatan pramuka sebagai landasan perilaku kehidupan sehari- harinya.

Penduduknya terbagi menjadi tiga kelompok besar yaitu; aparat desa (panitia), warga dewasa (pembina pendamping), dan warga muda (pramuka penggalang berprestasi tinggi di gugus depan masing-masing). Desa teladan adalah desa yang bersih, indah dan sehat mempunyai visi ”terbentuknya seluruh warga desa yang memiliki keteladanan.” Misi utamanya adalah mengembangkan potensi diri warga desanya agar mampu menjadi teladan dalam suatu bidang kehidupan. Untuk mewujudkan hal tersebut aparat desa teladan menggelar kompetisi yang sehat, menarik, menantang dan menyenangkan bagi warganya dalam suasana persaudaraan dan jiwa persatuan yang kokoh.

KEGIATAN PRAMUKA PERJUSA

image-1

KEMPING BLOK PRAMUKA dengan nama PERJUSA (Perkemahan Jumat Sabtu) merupakan salah satu kegiatan yang wajib diikuti oleh siswa-siswi kelas 7 di SMP PGII 2 Bandung, kegiatan ini sebagai salah satu wadah dalam menguatkan karakter, mental, rasa percaya diri dan  tanggung jawab siswa dalam menghadapi tantangan kehidupan dengan bekerjasama dan bergotong royong.

Tujuan KEMPING BLOK PRAMUKA/PERJUSA 2022 adalah untuk membangun karakter mulia melalui kebersamaan dan kemandirian, melatih keterampilan, kreativitas, cinta tanah air dan kedisiplinan . KEMPING BLOK PRAMUKA/PERJUSA 2022 adalah sebagai salah satu  sarana untuk bersilaturahmi, mempererat tali persaudaraan , bekerjasama dan bergotong royong , saling membantu dan mengingatkan dalam kebaikan dan hal positif ketika mencapai tujuan bersama, mencari problem solving terbaik ketika permasalahan terjadi baik secara individu atau kelompok.

            KEMPING BLOK PRAMUKA/PERJUSA 2022 sangat penting untuk dilaksanakan mengingat fungsi sekolah sebagai wadah untuk membina karakter, mengembangkan kemampuan kognitif , psikomotor juga afektif yang dapat di asah melalui kegiatan kemping, games atau permainan yang sudah di atur dan direncanakan dalam kegiatan PERJUSA ini yang harus  diikuti oleh seluruh peserta kemping. PERJUSA juga sebagai salah satu bentuk pembelajaran life skill yang berguna untuk menambah kemampuan,wawasan dan pengalaman siswa dalam sebuah kegiatan bersama di alam terbuka dan sebagai kegiatan tumbuh kembang siswa.Sehingga melalui kegiatan ini diharapkan siswa memperoleh manfaat, pelajaran dan hikmah yang berguna untuk bekal kehidupannya di masa sekarang dan yang akan datang.
Scroll to Top